SuaraRiau.co -PEKANBARU - Wakil Bupati Pelalawan H Husni Thamrin memgajak seluruh masyarakat Kabupaten Pelalawan yang berdomisili di Kota Pekanbaru agar memberikan kontribusi positif untuk pembangunan daerah.
Pernyataan ini disampaikannya dalam acara silaturahmi dan halal bihalal Ikatan Masyarakat Kabupaten Pelalawan (IMKP) Kota Pekanbaru dengan Pemkab Pelalawan di komplek Riau Garden Pekanbaru, Ahad (18/5/2025).
"Dengan kondisi yang ada saat ini, kami mengajak seluruhnya untuk memberikan kontribusi kepada daerah. Ini semata-mata untuk kemajuan Kabupaten Pelalawan," pinta Husni Thamrin.
Di hadapan ratusan masyarakat Kabupaten Pelalawan, Thamrin menyampaikan kondisi daerah saat ini, yakni efisiensi yang diikuti rasionalisasi.
"Kita akui saat ini pemerintah dalam kondisi rasionalisasi. Makanya saat ini kami (Pemkab, red) mengejar seluruh potensi daerah untuk dijadikan pemasukan daerah (PAD, red)," tuturnya dalam siaran pers yang diterima redaksi.
Namun, ia meyakini kondisi ini akan pulih ke depan. "Insya Allah satu setengah tahun ke depan ekonomi kita akan membaik, bahkan sangat membaik dengan negara yang dipimpin Prabowo Subianto," sebut wabup.
Potensi SDM
Dalam kesempatan ini, Thamrin menyebutkan bahwa Kabupaten Pelalawan memiliki sumber daya manusia yang hebat. Bahkan, salah satu SDM itu saat ini sudah menduduki posisi penting di salah satu kementerian dengan jabatan direktur.
"Potensi SDM ini akan kami datangi dan diminta untuk memberikan kontribusi kepada daerah kita," sebutbya.
Bahkan, wabup juga mengajak kepada ASN yang berada di Pekanbaru, baik berkhidmat di Pemprov atau Pemko untuk pulang ke kampung halaman, membangun kampung sendiri.
"Kalau di tempat orang tak ada jabatan, baliklah ke kampung. Siapa lagi bangun daerah kalau bukan kita sendiri," ucapnya disambut meriah hadirin.
Pada akhirnya, wabup mengajak menjaga silaturahmi antar sesama masyarakat Kabupaten Pelalawan di Pekanbaru, dan antara IMKP dengan Pemkab Pelalawan.
Sementara itu, tokoh masyarakat yang juga pendiri Kabupaten Pelalawan Prof H Tengku Dahril juga menyampaikan SDM asal Kabupaten Pelalawan yang ada di Kota Pekanbaru.
"Di Pekanbaru ini masyarakat kita banyak yang berpendidikan tinggi, ada profesor, dan banyak doktor. SDM kita tidak ada kurangnya," tutur Tengku Dahril.
Pantauan di lokasi acara turut hadir anggota DPD RI, Abdul Hamid , pejabat di lingkungan Pemkab Pelalawan. ***